Jackie Chan adalah seorang aktor bela diri terkemuka dunia. Aksi-aksinya yang keren dalam film membuat ia disejajarkan dengan Bruce Lee, sang legenda bela diri. Bahkan Jackie Chan dianggap sebagai ikon budaya di tanah Tiongkok sana. Sebenarnya ada aktor-aktor lain yang tak kalah hebat seperti Jet Lee dan Sammo Hung, namun penggila film laga terlanjur menganggap Jackie lah yang terbaik saat ini. Lalu apa istimewanya seorang Jackie Chan ? Jika kita mencermati adegan-adegan berbahaya dalam film, terlihat bahwa Jackie melakukan sendiri semua aksi berbahaya. Ia berani mengambil resiko karena ingin filmnya lebih bersifat natural. Oleh karena itu, banyak yang menganggap Jackie sebagai representasi laki-laki modern sejati. Jackie berani mengambil risiko karena ia memiliki rasa percaya diri.
Lalu apa hubungannya dengan topik kepemimpinan yang anda baca saat ini ? Seperti anda ketahui, seseorang pemimpin ideal harus memiliki kepercayaan diri. Rasa percaya diri adalah modal penting untuk menjadi seorang pemimpin.
Untuk menjadi pemimpin handal, rasanya percaya diri merupakan salah satu fondasi utama. Dengan kepercayaan diri, seseorang pemimpin pasti yakin dengan langkah dan keputusan yang akan dibuat.
Ada kutipan menarik dari Wolfgang Von Goetho, yang berbunyi :" Just trust yourself then you will know how to live". Artinya : "Dengan percaya diri pada diri sendiri maka anda akan mengerti bagaimana cara untuk hidup". Dapat kita lihat betapa besarnya peran kepercayaan diri dalam memberikan nyawa tambhan yang membuat kita mampu memaksimalkan kemampuan.
Dikutip Dari The Art Of Leadership
Belum ada tanggapan untuk "Percaya Diri Modal Utama Terbesar Sebagai Pemimpin"
Posting Komentar
Saran Dan Komentar anda Sangat kami Hargai
Namun Komentar Yang Bernada Sumbang !..
Kami Anggap Sebagai Spam.. Harap Maklum